Kabar Kalteng

Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (SAMSAT) Kotawaringin Timur Lakukan Inovasi Layanan WARKOPI’S

yl
Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (SAMSAT) Kotawaringin Timur Lakukan Inovasi Layanan WARKOPI’S

Hai Kalteng - Sampit - Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (SAMSAT) Kotawaringin Timur melakukan inovasi layanan terbaru yaitu layanan WARKOPI’S (warung kopi pusat informasi smoking area gratis), guna tarik minat masyarakat dalam pembayaran pajak kendaraan. 

Kabupaten Kotawaringin Timur dengan Ibu Kota Sampit terdiri dari 17 kecamatan, 17 kelurahan dan 168 desa dengan luas wilayah 16.796 mserta jumlah penduduk kurang lebih 416.384 jiwa.

(Baca Juga : Masyarakat Antusias Berwisata Ke Kawasan Bugamraya)

Dalam rangka peningkatan kenyamanan pelayanan kepada masyarakat khususnya wajib pajak kendaraan bermotor, kantor SANGAT Sampit membuat layanan WARKOPI’S yang menyediakan minuman berupa teh, kopi dan air mineral secara gratis.

“Kami menyediakan layanan di WARKOPI’S setiap hari kerja secara gratis, serta layanan informasi pajak,” kata Rachman selaku Kepala Unit Pelaksana Teknis Pelayanan Pendapatan Daerah (UPTPPD) SAMSAT Sampit,  Senin (3/7/2023). 

Selain menyediakan minuman gratis, tersedia pula area khusus untuk merokok serta ruang tunggu full AC yang diperuntukkan kepada wajib pajak yang datang untuk melakukan transaksi pajak kendaraan bermotor ke SAMSAT Sampit. (Sumber : Diskominfo Kalteng)